Cara Menginstall Xampp 5.6.23 di Windows 8.1 Lengkap Dengan Gambar

[KupasTrik.blogspot.com] - Pada kesempatan kali ini saya akan membahas cara menginstall xampp versi 5.6.23 di windows 8.1. Nah sebelum kita masuk ke tutorial penginstalan, ada baik nya kita membahas sedikit tentang xampp ini. Oke lanjut...




Pengertian Aplikasi Xampp

Xampp - Mungkin sebagian dari anada masih ada yang belum tau apa itu aplikasi xampp, atau mungkin udah pernah denger tapi gak tau apa itu xampp? Oke saya jelaskan sedikit kepada anda. Jadi xampp itu adalah sebuah software aplikasi web server apache yang di dalamnya tertanam server MySQL yang didukung dengan bahasa pemrograman PHP untuk membuat website yang dinamis. Jadi anda dapat menginstall wordpress, joomla, dan CMS lainnya yang berbasis web di komputer lokal anda tanpa harus membutuhkan web hosting. Xampp adalah aplikasi yang banyak membundle banyak aplikasi lain yang digunakan untuk pengembangan web.



Cara Mendownload Xampp Terbaru

Nah, bagi kamu yang belum memiliki aplikasi xampp terbaru anda bisa langsung mendownload di situs resmi xampp dibawah ini :

[ Download Xampp]


Jika kamu sudah membuka situs resminya, kira-kira tampilan nya seperti ini :


Lihat versi di sebelah kiri dan pilih versi yang anda inginkan, lalu klik Download (32 bit) yang berwarna biru untuk memulai download dan tunggu hingga selesai.

Cara Menginstall Xampp 5.6.23 Lengkap

Setelah anda selesai mendownload tentunya anda akan menginstall nya bukan? Ya iyadong diinstall masa di delete . Nah tutorial menginstall nya adalah sebagai berikut. Perhatikan baik-baik..



Attention
Sebelum anda menginstall xampp pastikan tidak ada aplikasi yang sedang anda jalankan, baik itu winamp, microsoft office, pemutar video, dan aplikasi berat lainnya. Karena hal itu dapat menghambat proses penginstallan xampp.

Note : Klik gambar untuk memperjelas.

1. Buka aplikasi xampp yang telah anda download. Biasa nya terletak di C:\Users\KupasTrik\Downloads\Programs\. Anda bisa membukanya dengan cara klik icon File Explorer pada sudut kiri bawah windows anda. Klik 2 x pada installer xampp, tunggu beberapa detik maka program instalan akan terbuka.



2. Jika muncul pesan Warning seperti dibawah ini, klik saja Yes atau Ok.




3. Maka akan tampil jendela Setup - Xampp, langsung saja klik tombol Next




4. Klik Next lagi.




5. Langkah selanjutnya adalah memilih directory penyimpanan xampp, biarkan saja secara default dan langsung saja klik Next





6. Hilangkan tanda ceklis pada tulisan "Learn more about Bitnami for XAMPP", lalu klik Next




7. Klik lagi tombol Next





8. Pada bagian ini proses instalasi sedang berjalan dan anda harus menunggu sampai beberapa menit hingga selesai, lumayan lama sih, saya sarankan sediakan makanan atau cemilan agar tidak bosan 




9. Jika ditengah-tengah penginstalan muncul jendela "Windows Security Alert" klik saja Allow Access.





10. Kemudian hilangkan tanda ceklis pada tulisan "Do you want to start the Control Panel now?" kemudian klik Finish.



Huft... Akhirnya tahap penginstalan xampp sudah selesai. Sekarang anda harus membuat icon pemintas di desktop agar anda dengan mudah membuka aplikasi xampp saat diperlukan. Caranya sebagai berikut :


1. Buka directory penyimpanan xampp anda, biasanya di C:\xampp. Lalu cari program bernama xampp-control, klik kanan > sent to > desktop. Seperti gambar dibawah ini :



2. Maka icon sortcut xampp anda akan muncul di layar desktop PC/Laptop anda. 




Nah,, jadi itulah dia tutorial tentang Cara Menginstall Xampp 5.6.23 di Windows 8.1 Lengkap Dengan Gambar. Semoga tutorial diatas dapat membantu anda yang mengalami kesulitan pada saat menginstall xampp. Oke terimakasih sudah membaca sampe habis dan sampai jumpa.






Berlangganan artikel secara gratis? Masukan email anda dibawah ini:

0 Response to "Cara Menginstall Xampp 5.6.23 di Windows 8.1 Lengkap Dengan Gambar"

Post a Comment

Harap dibaca terlebih dahulu :
1. Silahkan Berkomentar yang Membangun/Membantu
2. Gunakan Bahasa Yang Baik Dan Benar
3. Jangan Membuat Onar/Menghina/Merendahkan!
4. Mohon Maaf Jika Komentarnya Tidak Dijawab Satu Persatu

Admin Sedang Online : Komentar Anda Akan Dibalas