Cara Mengamankan Kode Iklan Adsense Agar Tidak Disalahgunakan Orang Lain

Kupastrik.com - Pasti anda sudah tau kan apa itu adsense jadi tidak usah saya jelaskan lagi ya karena penjelasannya sudah ada di artikel sebelumnya di Cara Mendaftar Google Adsense 2018 Indonesia Agar Cepat Diterima. Pada artikel kali ini saya akan menjelaskan bagaimana cara untuk mengamankan kode akun adsense kita agar tidak disalahgunakan oleh orang lain.

Karena kode adsense siapa saja mudah sekali untuk di curi kemudian di pasang di blog pencuri itu. "Loh, bukanya makin untung dong kalo kode adsense kita di pake di blog lain? Kan penghasilan makin bertambah?". Ya, mungkin anda ada yang berpikiran demikian tapi bukankah adsense menerapkan aturan tentang memasang kode adsense di blog? Kalau kode adsense dipasang di blog yang melanggar aturan adsense kemungkinan besar akun adsense anda akan di nonaktifkan.


Maka dari itu saya membuat tutorial ini untuk menambah kewaspadaan anda, saya akan menjelaskan bagaimana untuk menginjinkan situs mana aja yang diizinkan untuk memasukkan kode iklan adsense anda. Oke daripada bingung - bingung lanjut saja tutorialnya.

1. Yang pertama masuk ke akun adsense anda.

2. Kemudian pilih settings, lalu klik My Sites


3. Lalu lihat sisi sebelah kanan, nanti anda akan menemukan simbol 3 buah titik, lalu klik dan pilih site authorization 


4. Lalu aktifkan tombol pada tulisan "Only authorize my verified sites to use my ad code" kemudian klik save.



5. Lalu kembali ke tampilan My Sites, dan anda bisa mengizinkan situs mana saja yang dapat menampilkan iklan adsense dengan cara menghidupkan tombon Verified Site. Dengan ini maka situs yang Unverified (Belum Terverifikasi) tidak akan menampilkan iklan adsense.


Nah sekian tutorial kali ini tentang Cara Mengamankan Kode Iklan Adsense Agar Tidak Disalahgunakan oleh orang yang tidak bertanggung jawab, atau bagi mereka yang sengaja agar iklan adsense anda di banned. Untuk mencegah agar akun adsense tidak mudah di banned ada di artikel sebelum nya : Cara Mencegah Agar Akun Adsense Tidak di-Banned 100% Berhasil.
Demikian tutorial ini saya buat semoga bermanfaat bagi anda semua, bila ada penjelasan yang kurang lengkap mohon di maklumi, hanya inilah tutorial apa adanya dari saya, selebihnya silahkan bereksperimen sendiri. 

Berlangganan artikel secara gratis? Masukan email anda dibawah ini:

0 Response to "Cara Mengamankan Kode Iklan Adsense Agar Tidak Disalahgunakan Orang Lain"

Post a Comment

Harap dibaca terlebih dahulu :
1. Silahkan Berkomentar yang Membangun/Membantu
2. Gunakan Bahasa Yang Baik Dan Benar
3. Jangan Membuat Onar/Menghina/Merendahkan!
4. Mohon Maaf Jika Komentarnya Tidak Dijawab Satu Persatu

Admin Sedang Online : Komentar Anda Akan Dibalas